PENGARUH FAKTOR PERILAKU PADA KELOMPOK MILLINEAL TERHADAP KEINGINAN UNTUK BERWIRAUSAHA

Michael Christian

Abstract


Pemerintah Indonesia mendorong untuk peningkatan jumlah wirausahawan, salah satunya melalui
Gerakan Kewirausahaan Nasional (GKN) sejak enam tahun lalu. Penelitian ini bertujuan untuk
menjelaskan pengaruh perilaku dan karakter terhadap keinginan untuk berwirausaha pada kelompok
millenial. Sebanyak 53 sampel dengan karakter kelompok millenial yang belum berwirausaha digunakan
dan diolah dengan menggunakan SMART PLS 3. Penelitian ini menjelaskan bahwa keinginan untuk
berwirausaha pada kelompok millenial dipengaruhi oleh perilaku dan karakter kelompok tersebut, namun
karakter tidak dipengaruhi oleh perilaku. Keterbatasan pada penelitian ini adalah tidak mengikutsertakan
faktor karakter dari gaya menjalankan usaha yang dapat memperkuat penjelasan mengenai keterkaitannya
dengan keinginan untuk berwirausaha. Faktor ukuran sampel juga dapat menjadi pertimbangan
selanjutnya. Penekanan saran pada penelitian ini adalah perlu ditingkatkannya peran serta insitusi
pendidikan dan individu dalam pembentukan karakter untuk berwirausaha khususnya keberanian dalam
bertindak dan mengambil risiko dengan mengikuti pelatihan dan komunitas baik dalam skala kecil
maupun dengan pembiayaan pemerintah.
Kata kunci: perilaku, keputusan, kewirausahaan, millenial


Full Text:

PDF


DOI: http://dx.doi.org/10.30813/jbam.v10i02.930

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


UNIVERSITAS BUNDA MULIA PRESS
PROGRAM STUDI MAGISTER MANAJEMEN
Lantai 3 Ruang Pascasarjana - Universitas Bunda Mulia
Jl. Lodan Raya No. 2, Ancol – Jakarta Utara 14430, Indonesia
Telp: +62 21 692 9090 ext.1317
Email: jobamubm@gmail.com

 

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

 

View My Stats