ANALISIS KOMPARATIF MEDIA PENGENALAN CARA BERMAIN BOARD GAME “SEMESTER BARU”

Bangsa Sofia Negara

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis komparatif efektivitas tiga media pembelajaran, rulebook cetak, video tutorial, dan website simulasi playtest dalam membantu pemain memahami aturan board game "Semester Baru." Board game ini dirancang untuk menyampaikan pesan edukasi terkait kampanye anti-bullying. Agar pesan edukatif yang terkandung dalam permainan dapat dipahami dengan baik, pemain harus memiliki pemahaman yang menyeluruh terhadap aturan bermain. Pemahaman yang kurang terhadap aturan dapat menghambat efektivitas board game sebagai media edukasi. Metode yang digunakan adalah A/B/C Testing, di mana 12 peserta dibagi dalam tiga kelompok untuk mempelajari aturan permainan melalui media yang berbeda. Setelah memahami aturan, peserta memainkan game dan memberikan respons melalui kuesioner untuk menilai efektivitas media yang digunakan. Penelitian ini diharapkan memberikan wawasan tentang media pembelajaran yang paling efektif dalam konteks permainan edukatif. Hasil menunjukkan bahwa video tutorial YouTube adalah media yang paling efektif, dengan keunggulan pada pemahaman, kejelasan langkah, dan kemudahan instruksi. Rulebook cetak cukup efektif, namun memerlukan waktu lebih lama untuk pemahaman. Sebaliknya, website simulasi playtest memiliki efektivitas terendah akibat kurangnya struktur informasi dan elemen visual. Disarankan untuk memadukan media dengan menambahkan QR code pada rulebook yang mengarah ke video tutorial, serta penelitian lanjutan untuk mengembangkan website simulasi playtest.


Keywords


Board Game; Media Interaktif; Efektivitas; Media Pembelajaran; Pemahaman Aturan

Full Text:

PDF

References


Ana Savitri, F., & Setiawan, D. (2018). PENGEMBANGAN BUKU MENGGAMBAR ILUSTRASI. In Jurnal Kreatif (Vol. 9, Issue 1). https://doi.org/10.15294/kreatif.v9i1.16507

Annisa, F., Kusuma, A., Haris, F., & Fuad, A. (2020). DESIGN IMPLEMENTATION BOARD GAME EDUCATION FOR TOGA PLANTS. Seminar Nasional Terapan Riset Inovatif (SENTRINOV) Ke-6 ISAS Publishing Series: Engineering and Science, 6(1). https://proceeding.isas.or.id/index.php/sentrinov/article/view/584

Diana, O., Putri, N. S., Islamiah, F., Andini, T., & Marini, A. (2022). ANALISIS PENGARUH PEMBELAJARAN MENGGUNAKAN MEDIA INTERAKTIF TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA SEKOLAH DASAR. In JPDSH Jurnal Pendidikan Dasar Dan Sosial Humaniora (Vol. 2, Issue 2). https://doi.org/doi.org/10.53625/jpdsh.v2i2.4290

Gunawan, A., & Harjono, S. (2015). MULTIMEDIA INTERAKTIF DALAM PEMBELAJARAN KONSEP LISTRIK BAGI CALON GURU: Vol. I (Issue 1). https://doi.org/10.29303/jpft.v1i1.230

Hadi Nugroho, D. (2021). PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN BOARD GAME MATEMATIKA KELAS VIII SEMESETER 1 KURIKULUM 2013 DI SMP NEGERI 48 JAKARTA. TEACHER : Jurnal Inovasi Karya Ilmiah Guru, 1(2), 150–162. https://doi.org/10.51878/teacher.v1i2.720

Hasan, M., Milawati, Mp., Darodjat, Mp., & DrTuti Khairani Harahap, Ma. (2021). Makna Peran Media Dalam Komunikasi dan Pembelajaran │i MEDIA PEMBELAJARAN. http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/20720

Husna, A. H., Ramie, A., Sajidah, A., Rasyid, M., & Kemenkes Banjarmasin, P. (2024). PENGARUH PENDIDIKAN KESEHATAN DENGAN MEDIA BOARD GAME PREEKLAMSIA TERHADAP TINGKAT PENGETAHUAN IBU HAMIL. https://doi.org/10.31964/jkgs.v2i1.141

Listiani, D., & Prihatnani, E. (2018). PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN DART BOARD MATH BAGI SISWA KELAS VII SMP DEVELOPMENT OF DART BOARD MATH LEARNING MEDIA FOR 7 TH JUNIOR HIGHSCHOOL. In Jurnal Pendidikan Matematika (Vol. 21, Issue 1). https://doi.org/10.33654/math.v4i1.80

Margono, A. S. (2014). Perancangan Board Game Sebagai Media Interaktif Pelatihan Kewirausahaan. https://publication.petra.ac.id/index.php/dkv/article/view/1920/1723

Najib, A., & Yuniarti, N. (2018). PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN BOARD GAME BERBASIS AUGMENTED REALITY PADA MATA PELAJARAN TEKNIK DASAR LISTRIK DAN ELEKTRONIKA DI SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN. https://journal.student.uny.ac.id/mekatronika/article/view/10939/pdf

Novita, R., & Harahap, S. Z. (2020). PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN INTERAKTIF PADA MATA PELAJARAN SISTEM KOMPUTER DI SMK. 8(1)(1), 36–44. https://doi.org/10.36987/informatika.v8i1.1532

Prihandoko, G. K., Nova, T., & Yunianta, H. (2021). Pengembangan Board Game “Labyrinth in the Forest” Untuk Siswa Sekolah Menengah Pertama Materi Bilangan. Jurnal Cendekia : Jurnal Pendidikan Matematika, 5(1), 578–590. https://doi.org/10.31004/cendekia.v5i1.548

Widiyanto, J., & Nova Hasti Yunianta, T. (2021). Mosharafa: Jurnal Pendidikan Matematika Pengembangan Board Game TITUNGAN untuk Melatih Kemampuan Berpikir Kreatif Matematis Siswa. https://doi.org/10.31980/mosharafa.v10i3.674

Wijaya, B., & Bima Wicandra, O. (2017). PERANCANGAN BOARD GAME SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN MANFAAT SAYURAN UNTUK KESEHATAN BAGI ANAK USIA 6-8 TAHUN. https://publication.petra.ac.id/index.php/dkv/article/view/5551




DOI: http://dx.doi.org/10.30813/.v8i1.8050

Refbacks

  • There are currently no refbacks.