PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS DAN SOLVABILITAS TERHADAP PEMBERIAN OPINI KEBERLANGSUNGAN USAHA PADA PERUSAHAAN JASA

Yovita Ariani

Abstract


ABSTRACT: The purpose of the company is to be able to gain profits and maintain their business in long term. Financial performance can be seen from financial statements made by management and audited by an independent auditor in order to obtain confidence that financial statements have been fairly stated in material terms. Financial ratios that can be obtained from financial statements can be used as indicators of company’s performance, including if the company was experiencing problems or threats regarding the sustainability of its business. This study discussed the influence of financial indicators such as profitability, liquidity, and solvency as independent variables on going concern audit opinion as the dependent variable. This research was conducted on service sector companies, subsector retail and wholesale trade, listed on the Indonesia Stock Exchange (IDX) in 2017 and 2018. Samples were collected by purposive sampling and hypothesis testing was carried out using multiple regression. Analysis tool used in this research was Statistical Package for Service Sollution 24 (SPSS 24) with a significance level of 0.05. The results showed that profitability and solvency partially had an influence on going concern opinion, while liquidity had no effect. Together, the three independent variables have an influence on going concern opinion.

 

Keyword : profitability, liquidity, solvency, going concern opinion, service sector

 

ABSTRAK: Tujuan dari perusahaan adalah agar dapat memperoleh keuntungan dan mempertahankan usahanya dalam waktu yang lama. Kinerja keuangan dapat dilihat dari laporan keuangan yang dibuat oleh manajemen dan telah diaudit oleh auditor independen agar dapat memperoleh keyakinan bahwa laporan keuangan telah dibuat secara wajar dalam hal yang material. Rasio-rasio keuangan yang dapat diperoleh dari laporan keuangan dapat dijadikan indikator mengenai kinerja perusahaan termasuk apabila perusahaan sedang mengalami masalah atau ancaman mengenai keberlangsungan usahanya. Dalam penelitian ini dibahas mengenai pengaruh indikator keuangan seperti profitabilitas, likuiditas, dan solvabilitas sebagai variabel independen terhadap pemberian opini audit keberlangsungan usaha sebagai variabel dependen. Penelitian ini dilakukan pada perusahaan sektor jasa dengan subsektor perdangangan besar dan eceran yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) tahun 2017 dan 2018. Pemilihan sampel menggunakan purposive sampling dan uji hipotesis dilakukan dengan menggunakan regresi berganda dan alat bantu Statistical Package for Service Sollution 24 (SPSS 24) dengan tingkat signifikasi 0.05. Hasil penelitian menunjukan bahwa profitabilitas dan solvabilitas secara parsial memiliki pengaruh atas opini keberlangsungan usaha, sedangkan likuiditas tidak berpengaruh. Secara bersama-sama ketiga variabel independen memiliki pengaruh terhadap pemberian opini keberlangsungan usaha.

 

Kata Kunci: profitabilitas, likuiditas, solvabilitas, opini keberlangsungan usaha, sektor jasa



Full Text:

PDF


DOI: http://dx.doi.org/10.30813/jab.v12i2.1782

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License

Jurnal Akuntansi Bisnis by The author of this article is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.
Based on a work at https://journal.ubm.ac.id/index.php/akuntansi-bisnis.
Permissions beyond the scope of this license may be available at https://journal.ubm.ac.id/index.php/akuntansi-bisnis.